Friday, June 13, 2014

Apa yang menyebabkan hidung berdarah /mimisan ?Ada kaitannya dg kanker payudara ?

Q. Teman saya kena kanker payudara stadium 2 dan selama ini dia melakukan pengobatan herbal / TCM.
Tidak pernah kemoterapi.Seminggu yang lalu dia mimisan dan sampai sekarang darah masih keluar terus.Apakah mimisan ini ada hubungannya dengan penyakit kankernya ?
Mohon masukannya.Thanks.

A. sedikit ada hubungan karena kangker payudara dikontrol oleh paru-paru, dan mimisan merupakan keluhan puncak di paru-paru karena hidung dan tenggorokan digunakan untuk pernfasan. ada baiknya anda lihat obat yang anda gunakan kemungkinan ada sesuatu yang tidak wajar bagi tubuh anda, akhirnya membuat panas punggung bag atas, kemudian menyebabkan pusing dan lahirlah mimisan, meski ini sangat jarang (berkahalami1.wordpress.com)

Gimana ya caranya biar mimisan(keluar darah dr hidung dengan sendirinya) gak kambuh lagi.?
Q. Anakku sering mimisan(suka keluar darah dr hidung dengan sendirinya).Biasanya aku kasih daun sirih untuk menghentikannya,tpaku pinginnya mimisan itu gak kambuh lagi.Apa ada obatnya?Please answer this...Thanks.

A. catur,

Dari referensi tentang mimisan, ada beberapa pembagian mimisan.a.l :

1.Mimisan Ringan.
Jenis perdarahan hidung yang ringan bersumber dari bagian depan rongga hidung saja. Pasalnya di bagian itulah banyak pembuluh darah bertemu. Jenis ini terjadi pada anak yang sering mengalami pilek dan pembuluh darahnya tipis, kekurangan vitamin C dn kalsium, meghadapi perubahan cuaca, teriritasi gas yang merangsang, atau kemasukan benda - benda asing yang dapat menimbulkan luka dan berbau.

1.Mimisan Berat..
Jenis yang berat dapat diduga kalau sumber berasal dari dalam atau bgn lebih dalam. Gejala ini perlu diwaspadai karena bisa jadi merupakan indikasi suatu penyakit serius seperti demam berdarah, tekanan darah tinggi, tumor ganas pada rongga hidung atau nasofaring, kanker darah (leukemia), atau kelainan darah hemofilia (tidak memiliki zat pembeku faktor VIII), penyakit kardiovaskuler, dll.

Jenis mimisan yang berat ditandai dgn perdarahan bgn lebih dalam, lebih sering (setiap 1 - 2 hari), perdarahan lebih banyak sehingga lebih sulit diatasi. Perdarahan yang berat ini kebanyakan terjadi pada para orang dewasa walaupun tidak menutup kemungkinan anak-anak juga bisa mengalaminya, khususnya kalau terjadi infeksi, demam berdarah, atau leukemia. "Kalau darah keluar sampai berhari-hari sebanyak sekitar 1 - 2 lt, harus segera diatasi, jangan sampai terjadi kekurangan darah (anemia) atau yang lebih parah terjadi shock (turunnya tekanan darah secara mendadak yang diikuti pingsan).

Langkah - langkah penanganan mimisan dibagi berdasarkan penderita...

â¢- Anak - anak, jangan panik, anak didudukkan dengan tegak, kepala diarahkan ke depan (jangan menunduk), pegang hidung anak dengan tissue atau kain bersih, jangan baringkan anak (karena akan mengakibatkan darah masuk kembali ke dalam kerongkongan bisa menyebabkan muntah), biarkan anak beristirahat.

â¢- Penderita dengan kelainan tekanan darah, belum berarti ini menandakan gejala stroke, karena perdarahan bukan berasal dari rongga otak. Hanya saja perdarahan hidung akibat tekanan darah tinggi pada umumnya hebat, sering kambuh dan tidak terduga terjadinya. Biasanya pada penderita tekanan darah tinggi perdarahan pada hidung berindikasi bahwa tekanannya sedang tinggi atau naik dan tentunya ia harus waspada.

â¢- Penderita yang terinfeksi penyakit hidung seperti sinus (pilek atau sinusitis) bahkan yang lebih parah adalah infeksi karena penyakit lupus, sifilis, dan lepra. Bisa juga pada penderita keganasan pada rongga hidung atau nasofaring. Pengobatan di sini tidak bisa dengan pembedahan melainkan hanya dengan penyinaran dan kemoterapi.

â¢- Wanita hamil ada kalanya juga bisa mengalami mimisan, bisanya karena gangguan hormonal. Namun, sepanjang hanya pada batas normal, tidak perlu dikhawatirkan. Walau demikian, kalau perdarahan hidung sudah pada taraf serius, memang harus segera diatasi agar tidak mempengaruhi perkembangan sang janin.

Tanda-tanda Mimisan yang gawat darurat dan harus segera ditangani oleh dokter di antaranya bila mimisan disertai dengan kantuk dan kondisi sangat lemah dan mimisan yang terjadi akibat jatuh atau terkena benturan dikepala.

Cara pencegahan mimisan ...

- Usahakan supaya minum air putih lebih banyak dan istirahat yang cukup.

- Pemasangan tampon belakang hidung dengan cara yang lebih rumit karena tampon harus dimasukkan ke dalam hidung.

- Pemberian obat hemostatik (pembeku darah), setelah darah berhasil dihentikan, barulah diteliti lebih lanjut penyebabnya. Pemeriksaan tidak bisa hanya berdasarkan darah yang keluar saja.

Selain menghentikan mimisan dengan cara medis juga dapat dilakukan dengan cara tradisional yaitu dengan menyumbatkan potongan daun sirih kedalam hidung, seperti yang catur selama ini sudah lakukan.

Catur,
Gangguan mimisan umumnya berkurang sesuai dengan pertambahan usia. Semakin tambah usia, pembuluh darah dan selaput lendir di hidungnya sudah semakin kuat, hingga tak mudah berdarah. Artinya catur masih mempunyai harapann si buah hati tidak lagi mimisan sejalan dengan petambahan usia. Jadi tidak usah terlalu khawatir catur.

Salam,
keke

Selalu merasa kecapean, hidung mimisan & telapak tangan selalu basah itu termasuk gejala penyakit apa?
Q. Kemarin teman saya bertanya kalo gejala-gejala yang ditimbulkan seperti selalu merasa kecapean (letih), hidung mimisan dan telapak tangan selalu basah itu termasuk gejala penyakit apa? Mohon untuk bantuan penjelasan dan cara mengatasi penyakit itu Pak Dokter atau Bu Dokter? Terima Kasih.

A. Ada beberapa kondisi di sini:
1. telapak tangan, coba dijilat bila asin berarti jantung anda bukan masalahnya, bila tawar mungkin bisa coba tanya2 keluarga apa ada yang punya masalah jantung.
2. hidung mimisan, apa bekerja di ruang ber-AC, Cara kerja AC yang menyerap uap air di udara membuat kelembapan di ruangan jauh berkurang. Ditambah, suhu yang terlalu dingin membuat udara jadi makin kering. Udara kering yang diisap akan membuat alat pernapasannya mengering, sehingga selaput lendirnya mudah pecah dan berdarah. Coba di cek juga apa jumlah air yang diminum cukup,
3. kecapean, bisa disebabkan stress.

Menurut saya, teman anda sedang stress karena pekerjaan atau lain2. Ada 1 gejala yang belum disebutkan teman Anda bila memang stress:
Sakit kepala:
1. Bila sakit kepala berdenyut di salah satu bagian, itu pertanda stress.
2. Bila sakit kepala serasa mutar2 bisa jadi semua gejala itu karena demam.

Semoga membantu

Obat penyakit mimisan ( keluar darah dari hidung )?
Q. saya tiap tengah malem suka keluar darah , siang hari juga pernah . kata tmn saya itu penyakit pusing dari dalam .


#apa obatnya ,?
#bagaimana cara mencegahnya ,?

A. Bagaimana cara mengatasinya? Cara sederhana untuk menghentikan perdarahan tanpa bantuan obat dan alat. Cukup dengan duduk dengan posisi badan dan kepala agak maju ke depan. Lalu gunakan ibu jari dan telunjuk untuk menekan dan menutup hidung. Sedangkan mulut dibuka untuk bernapas. Lakukan selama 1-2 menit. Tak berapa lama kemudian biasanya darah langsung berhenti.

Jika cara pertama belum berhasil, cobalah kompres hidung dengan es. Bungkuslah es dengan saputangan lalu tempelkan di antara kening dan hidung. Selain es, benda lain seperti makanan atau minuman beku bisa digunakan. Es dan benda dingin lainnya yang ditempelkan mampu mengecilkan pembuluh darah sehingga perdarahan pun cepat berhenti. Kompres bisa dilakukan saat perdarahan sedang berlangsung maupun berhenti.

Kangkung memiliki sifat kimia sebagai antiracun, peluruh perdarahan, diuretik (pelancar kencing), antiradang, dan sedatif (penenang/obat tidur). Karenanya tidak heran jika kita mudah mengantuk setelah makan dalam porsi banyak dengan menu utama kangkung.

Atau menggunakan daun sirih. Setelah dicuci bersih, gulunglah daun sirih tersebut lalu dimasukan ke hidung yang mengalami pendarahan. Daun sirih dikenal ampuh untuk mengatasi mimisan karena mengandung zat pengerut jaringan atau astringen.

saya kok sering mimisan.. padahal sy g pny pnykit ato biz mlaksanakan kgiatan yg berat2...?
Q.

A. Hidung berdarah (Kedokteran: epistaksis atau Inggris: epistaxis) atau mimisan adalah satu keadaan pendarahan dari hidung yang keluar melalui lubang hidung.

Ada dua tipe pendarahan pada hidung:

* Tipe anterior (bagian depan). Merupakan tipe yang biasa terjadi.
* Tipe posterior (bagian belakang).

Dalam kasus tertentu, darah dapat berasal dari sinus dan mata. Selain itu pendarahan yang terjadi dapat masuk ke saluran pencernaan dan dapat mengakibatkan muntah.

Penyebab
Secara Umum penyebab epistaksis dibagi dua yaitu :

1. Lokal
2. Sistemik

Lokal

Penyebab lokal terutama trauma, sering karena kecelakaan lalulintas, olah raga, (seperti karena pukulan pada hidung)yang disertai patah tulang hidung(seperti pada gambar di halaman ini),mengorek hidung yang terlalu keras sehingga luka pada mukosa hidung, adanya tumor di hidung, ada benda asing (sesuatu yang masuk ke hidung) biasanya pada anak-anak, atau lintah yang masuk ke hidung, dan infeksi atau peradangan hidung dan sinus (rinitis dan sinusitis)

Sistemik

Penyebab sistemik artinya penyakit yang tidak hanya terbatas pada hidung, yang sering meyebabkan mimisan adalah hipertensi, infeksi sistemik seperti penyakit demam berdarah dengue atau cikunguya, kelainan darah seperti hemofili, autoimun trombositipenic purpura.


Patofisiologi

Semua pendarahan hidung disebabkan lepasnya lapisan mukosa hidung yang mengandung banyak pembuluh darah kecil. Lepasnya mukosa akan disertai luka pada pembuluh darah yang mengakibatkan pendarahan.

Perawatan

Aliran darah akan berhenti setelah darah berhasil dibekukan dalam proses pembekuan darah. Sebuah opini medis mengatakan bahwa ketika pendarahan terjadi, lebih baik jika posisi kepala dimiringkan ke depan (posisi duduk)untuk mengalirkan darah dan mencegahnya masuk ke kerongkongan dan lambung.

Pertolongan pertama jika terjadi mimisan adalah dengan memencet hidung bagian depan selama tiga menit. Selama pemencetan sebaiknya bernafas melalui mulut. Perdarahan ringan biasanya akan berhenti dengan cara ini. Lakukan hal yang sama jika terjadi perdarahan berulang, jika tidak berhenti sebaiknya kunjungi dokter untuk bantuan.

Untuk pendarahan hidung yang kronis yang disebabkan keringnya mukosa hidung, biasanya dicegah dengan menyemprotkan salin pada hidung hingga tiga kali sehari.

Jika disebabkan tekanan, dapat digunakan kompres es untuk mengecilkan pembuluh darah (vasokonstriksi). Jika masih tidak berhasil, dapat digunakan tampon hidung. Tampon hidung dapat menghentikan pendarahan dan media ini dipasang 1-3 hari.

Kematian akibat pendarahan hidung adalah sesuatu yang jarang. Namun, jika disebabkan kerusakan pada arteri maksillaris dapat mengakibatkan pendarahan hebat melalui hidung dan sulit untuk disembuhkan. Tindakan pemberian tekanan, vasokonstriktor kurang efektif. Dimungkinkan penyembuhan struktur arteri maksillaris (yang dapat merusak saraf wajah) adalah solusi satu-satunya.




Powered by Yahoo! Answers

No comments:

Post a Comment