Monday, May 26, 2014

bagaimana sih,menghitung siklus menstruasi pada wanita?

Q.

A. Siklus menstruasi tidak sama pada setiap wanita

1. Mulai hitung hari pertama ketika bercak mulai keluar
2. Pada siklus menstruasi bulan berikutnya, tandai tanggal kembali. Intinya, tandai setiap tanggal periode di bulan-bulan berikutnya pada kalender.
3. Kini, hitung jarak jumlah hari dari periode menstruasi bulan pertama ke bulan selanjutnya.
4. Siklus menstruasi perempuan dihitung mulai dari hari terakhir periode menstruasi pada bulan pertama sampai hari pertama periode menstruasi di bulan berikutnya. Misalnya, hari haid terakhir di bulan A adalah tanggal 1 Juni dan bulan berikutnya dapat pada 28 Juli. Maka, panjang siklus menstruasi Anda adalah 27 hari.
5. Lakukan menandai tanggalan setiap periode menstruasi pada enam bulan pertama. Amati panjangnya siklus setiap bulan. Jika terdapat perbedaan jumlah hari, maka siklus haid Anda tidak teratur. Perubahan periode menstruasi masih dianggap normal jika hanya berjarak 2-6 hari.
Siklus menstruasi tidak sama pada setiap wanita.
6. Pada awalnya, mengalami haid tidak teratur adalah normal. Sistem reproduksi akan menjadi stabil seiring waktu. Jika siklus haid tidak teratur selama lebih dari satu tahun, segera temui dokter.
7. Lendir berwarna putih yang keluar saat menstruasi itu normal. Tidak perlu khawatir, karena itu semua tergantung pada perubahan hormonal dalam tubuh.

Apa perbedaaan pendaharan dengan menstruasi?
Q. Thanks sebelumnya

A. Menstruasi adalah Keluarnya darah kotor secara teratur setiap sebulan sekali
bila tidak Menstruasi setelah berhubungan dengan laki2, bisa jadi itu pertanda Hamil
Pendarahan adalah : Diluar dari kebiasan yang rutin dari Menstruasi
Bisa jadi akibat ke guguran, Jatuh, atau ada penyakit lain dalam Rahim
serperti Kangker Rahim, dll

apa Peting bisa menyebabkan terlambat menstruasi?
Q. saya sering melakukan petting sama pacar saya, sejak 4 bulan lalu, tapi baru kali ini dia mengalami terlambat datang bulan, biasanya tanggal 20an dia sudah menstruasi,tapi sampe sekarang belum datang juga,
tetapi saya sudah melakukan tes kehamilan menggunakan SENSITIF sebanyak 3 kali, dan hasilnya negatif semua

apa yang terjadi sama pacar saya itu

A. Siklus menstruasi pada wanita diatas 20 antara 21 sampai 35 hari dengan rata-rata 28 hari. Sedangkan pada wanita di bawah 20 tahun siklus menstruasinya antara 21-45 hari. Biasanya lama siklus menstruasi tidak berubah terlalu drastis, dan sebaikknya setiap wanita mengetahui berapa lamanya siklus menstruasinya. Apabila siklus menstruasinya 21 hari maka ada bulan-bulan tertentu wanita tersebut akan mengalami menstruasi dua kali dalam sebulan. Jika lama siklus menstruasi seorang wanita 45 hari maka akan ada bulan-bulan tertentu ia tidak mendapatkan mentruasi................................................................................................................................

Informasi selengkapnya silahkan kunjungi alamat blog berikut:

Menstruasi kok kaya' gini ya ?
Q. Keluar flek coklat sama perut kram itu udah bisa di bilang hamil apa ngga ya .. ?

A. hi..
Menstruasi banyak macam nya.
Setiap orang berbeda.
Perut kram bisa terjadi saat menstruasi. itu wajar.
flek coklat juga bisa terjadi, biasanya saat akhir2 menstruasi.
tetapi setiap org berbeda.

Jika kehamilan mengalami kram perut itu berbahaya.
tanda2 kehamilan biasanya bukan mengalami kram perut.

jika ingin mengetahu sedang hamil/tidak nya,
bisa di lihat history nya.

Kapan terakhir berhubungan sex?
Kapan terakhir menstruasi?

jika sudah lebih dari 1 bln belum menstruasi bisa di coba test urine utk mengetahui kehamilan.

Semoga membantu

mengapa menstruasi bisa disertai desminore yang berat?
Q.

A. Dismenore
Dismenore adalah menstruasi menyakitkan. Nyeri menstruasi terjadi di perut bagian bawah tetapi dapat menyebar hingga ke punggung bawah dan paha. Nyeri juga bisa disertai kram perut yang parah. Kram tersebut berasal dari kontraksi dalam rahim, yang merupakan bagian normal proses menstruasi, dan biasanya pertama dirasakan ketika mulai perdarahan dan terus berlangsung hingga 32 â 48 jam.

Dismenore yang dialami remaja umumnya bukan karena penyakit (dismenore primer). Pada wanita lebih tua, dismenore dapat disebabkan oleh penyakit tertentu (dismenore sekunder), seperti fibroid uterus, radang panggul, endometriosis atau kehamilan ektopik.

Dismenore primer dapat diperingan gejalanya dengan obat penghilang nyeri/anti-inflamasi seperti ibuprofen, ketoprofen dan naproxen. Berolah raga, kompres dengan botol air panas, dan mandi air hangat juga dapat mengurangi rasa sakit.

Bila nyeri menstruasi tidak hilang dengan obat pereda nyeri, maka kemungkinan merupakan dismenore sekunder yang disebabkan penyakit tertentu.




Powered by Yahoo! Answers

No comments:

Post a Comment