Thursday, January 30, 2014

apa penyebab rambut rontok ?

Q. rambut saya semakin menipis, apa karena gonta ganti pembersih rambut ? atau ada penyebab lain nya ? lalu solusi nya ?

A. rambut rontok atau rambut gugur, bisa di sebabkan oleh banyak sebab, kadang di sebabkan oleh diri kita sendiri seperti stress berlebihan, namun anda tidak perlu kawatir jika rambut yang rontok tidak lebih lebih dari 30 helai sehari, bisa jadi itu adalah fase regenerasi rambut yang memang mengharuskan rambut yang sudah mati untuk rontok / gugur dan segera di gantikan dengan tumbuhnya rambut baru.

Namun jika rambut rontok ana terus menerus lebih dari 2 minggu maka anda harus waspada itu pertanda rambut anda sudah mengalami masalah dan jika di biarkan akan semakin parah dan semakin lama di biarkan akan menjadi kebotakan rambut.

berikut beberapa penyebab rambut rontok yang bisa anda ketahui, mungkin hal ini bisa terjadi pada anda:
1. Stress menjadi salah satu penyebab rambut rontok, hal ini menyebabkan folikel rambut terserang sel darah putih atau folikel menjadi tertidur, solusinya adalah relaksasi dan hindari stress.
2. Kekurangan kalori dan nutrisi, biasanya wanita sering melakukan diet atau melangsingkan badan, namun terdapat efek samping pada terjadinya kekurangan protein, kalori dan nutri rambut, sehingga rambut jadi tidak sehat, lemah dan pada akhirnya rontok, solusinya coba konsumsi makanan yang seimbang dan bergizi tinggi.
3. Hypotiroidism, atau terjadi ketidak seimbangan hormon pada tubuh anda, sehingga terjadi perubahan pada hormon testosteron menjadi hormon dht, solusinya bisa gunakan anti dht dan produk penumbuh rambut.
4. Rambut rontok karena obat-obatan tertentu yang menjadikan efek samping pada rambut, obat seperti kemoterapi, anti depresan, diuretik, bisa menyebabkan rambut anda rontok bahkan rontok hebat, solusinya bisa mnggunakan obat alternatif, atau gunakan sesuai anjuran.
5. Anemia, atau kekurangan zat besi pada sel darah merah, hal ini menyebabkan folikel rambut sakit dan lemah.

Semoga bermanfaat..

Bagaimana caranya mencegah rambut rontok?
Q.

A. " Mencegah Rambut Rontok "

Secara garis besar, kerontokan rambut disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor herediter atau keturunan dan faktor didapat. Kerontokan oleh karena faktor keturunan memang tidak banyak yang bisa dilakukan selain mencegah agar kerontokan tidak berlangsung dengan cepat. Sedangkan faktor yang didapat, ada yang disebabkan oleh karena penyakit dan ada pula karena kesalahan perawatan rambut.

Berikut beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk mengurangi terjadinya kerontokan rambut :

* Makanlah makanan yang bergizi terutama yang banyak mengandung protein dan zat besi. Protein sangat penting untuk pertumbuhan organ tubuh termasuk rambut. Sumber protein utama berasal dari ikan, telur, kacang kacangan, yogurt, kedelai dan lain lain.
* Hindari stress karena stress akan menganggu metabolisme tubuh yang imbasnya ke rambut juga.
* Jauhi obat obatan yang dapat menganggu pertumbuhan rambut.
* Rajinlah berolah raga. Berolah raga secara teratur akan memperlancar peredaran darah termasuk peredaran darah pada kulit kepala yang akan menutrisi rambut.
* Selain rajin berolah raga, beristirahatlah yang cukup sehingga pertumbuhan rambut anda lebih optimal.
* Berhentilah merokok, kurangi konsumsi kafein. Kedua zat ini tidak baik untuk rambut anda.
* Hindari penggunaan air yang terlalu panas saat keramas dan hindari pula menggunakan pengering rambut yang terlalu sering. Keringkanlah rambut anda hanya dengan handuk dan meng-anginkan di udara terbuka.
* Lindungilah kulit kepala anda dari sinar matahari langsung.
* Pilihlah menggunakan shampoo herbal yang bagus, jangan menggunakan shampoo yang terbuat dari bahan kimia yang tidak jelas.
* Sisirlah rambut anda dengan lembut saat rambut masih dalam keadaan agak basah.
* Kurangi penggunaan gel rambut, krim, minyak rambut, pewarna rambut dan spray rambut. Gunakanlah produk yang terbuat dari bahan alami.
* Saat anda mencukur rambut, sarankanlah tukang cukur anda menggunakan gunting yang cukup tajam.
* Hindari kebiasaan menarik narik rambut dengan alasan tidak jelas.

Rambut adalah mahkota wanita, jadi rawatlah ia dengan baik sebelum ia ngambek.

apa penyebab rambut rontok ?
Q. kenapa kerontokan pada pria dan wanita itu berbeda ?\
kegiatan atau hal hal yang bisa mengurangi dan menambah kerontokan pada rambut wanita ?

A. penyebab rambut rontok adalah :
1. Rambut rontok dapat disebabkan oleh jarang melakukan keramas.
Ketika rambut jarang dikeramasi, rambut akan terlihat lembab akibat
paparan sinar mtatahari dan bercampurnya rambut dan akar rambut dengan
keringat. Keringat juga terdapat di kulit kepala yang diserap oleh folikel rambut,
ketika keringat berlebih di kepala, rambut akan terlihat âlepekâ atau basah
dan menimbulkan bau.

2. Terlalu sering menggunakan pengering dan penggeriting rambut.

3. Seringnya menggunakan bahan kimia pada rambut seperti seringnya
mewarnai rambut

4. Ketidakseimbangan hormon, terutama pada mereka yang berusia
diatas 30 tahun. Perubahan hormon di usia tersebut dapat mengakibatkan
kerontokan rambut

5. Akibat radikal bebas baik dari paparan sinar matahari, polusi dan bahan kimia

6. Rambut rontok juga dapat disebabkan oleh seringnya mengikat rambut terlalu
kuat dengan ikat rambut yang digunakan terlalu lama

7. Kelainan genetis atau karena faktor keturunan yang disebabkan oleh salah satu
gen orang tua.

8. Rambut rontok juga dapat disebabkan oleh beberapa gangguan penyakit seperti
diabetes, kanker akibat efek kemoterapi dan kanker otak.

9. Stres yang terlalu berat, sehingga urat-urat syaraf di sekitara kepala memaksa
akar rambut menjadi lemah dan akhirnya rambut menjadi rontok

masalah rambut rontok?
Q. rambut qu banyak banget rontoknya,,,,,,udah gitu tipis lagi,,,,,enggak ketombean,,,,aq dah coba beberapa sampo ,,,kayaknya gak ngefek deh,,,,,gimana dong

A. Rambut rontok ada beberapa penyebab, yg paling dominan adalah faktor keturunan, orangtua botak, si anak pasti botak. Namun orangtua tidak botak anak ada yg botak.
Hal hal yang ditengarai menyebabkan kebotakan/ rontok:
1. Sering memakai topi/ penutup kepala
2. Sering memakai helm
3. Kekurangan asupan zinc
4. Stress
5. Memperlakukan rambut kasar saat masih basah, misalnya mengikat rambut pada saat masih basah, memakai rambut pada saat masih basah
6. Ketombe

Shampoo pada dasarnya tidak banyak membantu mengembalikan rambut yang rontok menjadi kuat, namun yang perlu diperhatikan adalah memperhatikan gaya hidup. Rambut juga perlu vitamin, jadi asupan makanan kita haruslah yang bergizi.
Terlalu banyak memakai conditioner juga bisa menyebabkan rambut menjadi terlalu lemas dan pada akhirnya mudah rontok.
Hindari stress yang berlebihan.
Jangan terlalu sering memakai topi, apalagi dalam kondisi rambut masih basah.

semoga dapat membantu.

bagaimana mengatasi rambut rontok?
Q.

A. Berikut beberapa cara mengatasi rambut rontok, kering dan kusam:

1. Tips mencegah rambut rontok dengan Lidah Buaya
Lidah Buaya atau disebut aloevera memiliki kandungan vitamin dan mineral, Yang berguna untuk menyuburkan dan menebalkan rambut. Untuk pemakaiannya, Anda bisa mengambil lidah buaya, potong menjadi dua bagian untuk diambil lendirnya. Usapkan pada rambut yang masih setengah kering sambil dipijit-pijit yah. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas hingga bersih.
2. Mengatasi Rambut Rontok dengan Daun Seledri
Seledri ternyata memiliki beberapa kandungan yang bermanfaat untuk rambut diantaranya kalsium, zat besi, natrium, vitamin A dan B. Seledri mampu menstimulasi pertumbuhan rambut agar lebih sehat, kuat dan berkilau. Caranya, ambil beberapa batang seledri kemudian bersihkan dan di blender dengan telur yang sudah dikocok. Setelah semua tercampur rata, oleskan secara perlahan pada rambut sambil dijipit lembut. Diamkan selama 20-30 menit kemudian bilas.
3. Mengobati rambut rontok dengan minyak Zaitun dan minyak Kelapa
Minyak Panaskan minyak alami, seperti zaitun, kelapa atau canola. Lalu pijatkan dengan lembut minyak hangat tersebut ke kulit kepala. Tutup kepala dengan shower cap dan biarkan selama satu jam. Kemudian bilas rambut hingga bersih.
4. Mengatasi rambut rontok dengan Bawang Merah
Khasiat untuk mencegah rambut rontok. Caranya, cukup dengan makan bawang merah tersebut. Atau makan bawang merah yang sudah jadi acar. Ini membantu agar rambut tidak cepat rontok. Terkadang kita tidak kuat makan bawang merah karena baunya, hal ini bisa dihindari dengan mengolesi kulit kepala dengan perasan bawang merah pada malam harinya. Kemudian pada pagi hari, bilas rambut dengan menggunakan sampo.




Powered by Yahoo! Answers

No comments:

Post a Comment